Pages

Sebuah rencana Sang Master

Kita hanya lah sebuah wayang yang di pentaskan di layar lebar dan dimainkan oleh seseorang yang sangat Professional yang disebut sebagai Master of The Master. Sebuah awal dan akhir tidak ada yang bisa rancang selain Dia. Jadi kata yang paling tepat saat berjalan dalam kehidupan adalah beri yang terbaik sebab esok tidak ada yang bisa pastikan.

Terdampar adalah kata yang tepat untuk menggambarkan perasaankku saat tiba di pulau indah ini. Aku tidak menyebutkan nama pulaunya karena aku tidak terlalu suka dengan hal detail tentang perjalanan hidupku. Hendak melepas stress dari Medan karena mengalami hal yang mengguncang hatiku saat itu tetapi malah menambah berat level depresiku, aku anak yang tidak bisa menolak keinginan orang tua, hanya pasrah dan mengumpat umpat dibelakang mereka. Wajar aku dibilang stress karena memang aku stress plus stress jadi double stress. Apalagi aku susah beradaptasi dan memulai sesuatu perbincangan.

Mengurung diri, menangis, marah marah tak jelas adalah ciri ciri orang stress. Tuhan baik, Dia mempertemukan aku dengan orang orang baik dan mungkin akan aku kenang seumur hidupku.
Kak Mul dengan Jiwa nya yang tenang, plegmatis, sederhana bisa mengerti diriku yang keras, bergejolak, riak, nakal, ribut. Tuhan meletakkan dua pribadi yang berbeda dalam satu ruangan, ha ha ha ha... Dan itu lah caraNya mengajarkan aku untuk bisa tenang dan sedikit stabil.

Agustus 2009 awal aku bergabung dan akan berakhir Maret 2011, setahun enam bulan adalah perjalan sangaaaatt panjang yang dari dulu ingin aku akhiri setiap saat. Akhirnya akan berakhir riwayat wayang hidupku di sini dan akan berlanjut ke Malaysia dengan perusahaan yang sama. Kuberharap akan bertemu seperti wayang Kak Mul.

Kak mul, aku tau aku ngeselin, aku tau aku nge BT in, tapi ini lah aku, temen kakak yang setahun tiga bulan bersama, dan setidaknya ada pengalaman menghadapi anak nakal di cerita kehidupan kak mul. Karena anak yang agresif, aktif, suka aneh biasanyan lebih cerdas daripada anak yang duduk, diam melongo.( he he he ).

salam rindu selalu dari anak aneh.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

1 komentar:

Mulyani Adini mengatakan...

Sifat manusia itu berbeda-beda dek, dan kita tidak bisa dengan mudahnya merubah sifat seseorang itu.
Tapi kembali bagaimana kita menghadapinya....mungkin dengan sikap tenang itu lebih baik. Untuk menciptakan kedamaina rasa kakak jalannya seperti ini harus menerima dan mengerti apa yng menjadi kekurangan sahabat kita.

Posting Komentar